Resep klepon atau Kelepon
20Menit
40Menit
60Menit
80
30 kalori

Aneka Kue & Jajanan Pasar
Klepon atau kelepon adalah sejenis makanan tradisional atau kue tradisional Indonesia yang termasuk ke dalam kelompok jajanan pasar.
Bahan:
- 500 gram tepung ketan
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok makan air kapur sirih
- 10 lembar daun suji dan 10 lembar daun pandan, blender, ambil airnya sebagai pewarna
Isi:
- 250 gram gula merah, sisir
Taburan:
- 1/2 butir kelapa agak muda, kupas, parut
- 1/2 sendok teh garam.
Cara Membuat:
1.Campur kelapa dan garam, kukus 15 menit, angkat, sisihkan.
2.Campur tepung ketan, garam, air kapur sirih, air daun suji dan pandan, uleni dengan tangan sambil ditambahkan air hangat sedikit demi sedikit sampai kalis dan bisa dipulung.
3.Ambil sedikit adonan, bulatkan, lalu pipihkan, taruh gula merah ditengahnya, bulatkan kembali adonan. Lakukan sampai habis.
4.Didihkan air, beri 2-3 lembar daun pandan, rebus klepon sampai mengapung, angkat, tiriskan.
5.Gulingkan kedalam kelapa parut, hidangkan.
Tips Anti Gagal: Karena mentega dapat menyerap bau dan rasa, masukkan mentega kedalam wadah kedap udara dan simpan di lemari pendingin. Mentega biasa akan tahan hingga sebulan dan mentega yang tidak mengandung garam (butter unsalted) akan tahan kurang lebih 2 minggu.
Bagikan:
kue klepon berasal dari,kue klepon cake,cara membuat klepon tradisional,resep klepon tepung ketan,resep klepon tepung beras,cara membuat klepon ubi ungu
5 /
126
Indonesia