Resep Ayam Bakar Solo

Resep Ayam Bakar Solo

Resep Ayam Bakar Solo

Setiap mendengar kota solo pasti yang terpikir adalah kulinernya yaitu tongseng, akan tetapi ada lagi menu salah satu sajian yang hampir diseluruh penjuru nusantara tersedia yaitu ayam bakar, siapa yang tidak tahu dengan masakan satu ini. Sebenarnya bumbunya hampir semua sama, dan para bunda dapat membuatnya dengan bumbu yang sangat sederhana. berikut resep ayam bakar solo untuk 6 porsi siap saji 145 menit:

Resep Ayam Bakar Solo untuk 6 Porsi

Jumlah Porsi6 Porsi
Persiapan25 Menit
Waktu Masak120 Menit
Total Waktu145 Menit
Bahan
1 ekor ayam, potong menjadi 6 bagian
4 sendok makan margarin
3 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
6 sendok makan gula merah
5 sendok makan kecap manis
4 sendok makan air asam jawa
2 buah jeruk nipis, peras
1 sendok teh garam
700 ml air
Bumbu Halus
8 butir bawang merah
6 siung bawang putih
5 butir kemiri
2 cm kunyit
4 cm jahe
1 sendok makan ketumbar
2 cm lengkuas
1 sendok makan garam

Cara Masak Ayam Bakar Solo
    1. Cuci ayam hingga bersih, kemudian lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan 5 menit. cuci kembali dan tiriskan
    2. Campurkan bumbu halus, ayam, margarin, daun salam, serai, gula merah, kecap manis, air asam jawa, dan air. aduk rata lalu masuk hingga kental.
    3. Matikan api dan diamkan ayam selama 2 jam agar bumbunya meresap.
    4. Bakar ayam diatas bara api hingga kering, angkat, hidangkan.
    Rekomendasi Resep Masak Ayam:
    Resep Krengsengan Ayam Bumbu Khas Jawa timur
    Resep Sate Jeroan Ayam, Ati Ampela dan Usus
    Pakai Resep Ini Untuk Sate Taichan Dijamin Enak
    Resep Sate Padang Istimewa Super Lezat
    Untuk ukuran sedang, biasanya ayam dipotong menjadi 10 sampai 12 bagian. Untuk ayam bakar, potong menjadi 6 - 8 bagian. Tentunya besar dan potongan disesuaikan dengan jenis ayam. Ayam kampung lebih kecil dibanding ayam broiler (ayam ras).

    ayam bakar, ayam goreng