Resep Omelet Telur Bebek

Resep Omelet Telur Bebek

Dalam masakan, omelet adalah hidangan yang terbuat dari telur kocok, digoreng dengan mentega atau minyak dalam wajan (tanpa diaduk seperti pada telur orak-arik). Biasanya omelet dilipat di sekitar isian seperti keju, daun bawang, sayuran, jamur, daging (sering kali ham atau bacon), atau kombinasi di atas. Telur utuh atau putih telur sering kali dikocok dengan sedikit susu, krim, atau air.

Resep Omelet Telur Bebek untuk 4 Porsi

Jumlah Porsi4 Porsi
Persiapan15 Menit
Waktu Masak15 Menit
Total Waktu30 Menit
Bahan
5 butir telur bebek, kocok lepas
100 gram jamur kancing, cincang kasar
2 tangkai daun bawang, cincang halus
2 buah tomat, buang biji, cincang
Garam secukupnya
Merica secukupnya
Sedikit minyak goreng
Bumbu Halus
1/8 sendok teh pala
1 buah kapulaga
1/4 sendok teh bubuk kunyit

Cara Masak Omelet Telur
    1. Campur semua bahan, kecuali minyak goreng
    2. Panaskan wajan dadar, olesi dengan minyak goreng. Tuangkan setengah bagian adonan omelet. Tutup wajan, masak dengan api kecil hingga matang, angkat. Lakukan hingga adonan habis
    3. Hidangkan selagi hangat
    Rekomendasi Resep Masak Bebek:
    Resep Bebek Goreng Lengkuas
    Resep Becek Bebek Khas Tuban
    Resep Bebek Bengil
    Nasi Goreng Bebek Bumbu Jangkep

    omelet telur, resep omelet, cara membuat omelet, cara masak omelet, omelet adalah