2
25 menit
65 menit
90 menit
189 kalori
Sajianlezat.com
09 Juli 2020
5 / 140
Indonesia
Resep daging masak kacang tolo ini mirip sekali seperti membuat krecek, namun sedikit berbeda bahannya tentu yang satu ini tidak menggunakan kerupuk kulit, namun bisa juga ditambahkan kerupuk kulit jika keluarga Bunda menyukainya.
Resep Daging Masak Kacang Tolo untuk 2 Porsi |
Jumlah Porsi | 2 Porsi |
Persiapan | 25 Menit |
Waktu Masak | 65 Menit |
Total Waktu | 90 Menit |
Bahan |
250 gram daging sapi has dalam, iris tipis |
1 butir telur, kocok lepas |
2 sendok makan tepung sagu |
2 sendok makan madu |
1/2 sendok teh garam |
1 sendok teh merica bubuk |
500 ml air |
2 sendok makan minyak goreng |
5 siung bawang putih, cincang |
1 buah bawang bombai, potong-potong |
100 gram kacang tolo, rendam hingga empuk |
1/2 buah paprika merah, potong dadu |
200 gram brokoli, potong per kuntum |
Cara Masak
- Tempatkan dalam waskom: daging, kacang tolo, telur, sagu, madu, merica, dan garam, diamkan kurang lebih 15 menit
- Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum
- Masukkan campuran daging, kemudian tuangkan air, masak hingga daging dan kacang tolo lunak
- Masukkan brokoli dan paprika, masak sebentar, angkat dan hidangkan.